13.4.09

Mengapa Harus Berbisnis Online

Mengapa saya memilih bisnis internet? jawabannya karena uang, kalau rekan-rekan bertanya, apa penghasilan saya kurang? Alhamdulillah cukup, saya seorang fotografer dan memiliki usa-ha di bidang multi media, tapi saya dan pasti rekan-rekan juga menginginkan sesuatu yang lebih, lebih dalam arti lebih dari penghasilan rata-rata orang indonesia. Disini saya melihat prospek kedepan yang begitu besar, pengguna internet di dunia khususnya di Indonesia terus semakin meningkat, orang semakin melek dengan internet, sebuah informasi sudah tidak dapat ditutup-tutupi lagi. Kesadaran orang untuk bertransaksi di internet juga semakin meningkat. Saya membayangkan berapa biaya yang harus saya keluarkan untuk mempromosikan produk atau jasa yang saya kelola agar diketahui oleh seluruh orang didunia oke lah kita jangan berbicara sampai keluar negeri di Indonesia saja..., berapa biaya yang harus saya keluarkan untuk membeli iklan di sebuah stasiun televisi, berapa dana yang harus di keluarkan untuk mendirikan sebuah toko atau kantor untuk melayani konsumen anda?sangat besar bahkan sampai milyaran rupiah.

Lain cerita kalau di internet untuk mendirikan sebuah toko atau kantor, anda cukup mengeluarkan uang tidak lebih dari 200 ribu rupiah, bahkan untuk sebuah kantor anda bisa menghemat jumlah karyawan. Untuk beriklan saja anda bisa memulai dengan 50 ribu itu bisa dilihat dan dibaca pengguna internet seluruh indonesia. misal kita ambil 1000 saja orang yang melihat produk kita perhari berapa kemungkinan orang membeli produk kita, itulah yang mendasari saya atau bahkan para master yang sudah berangkat lebih dulu dalam dunia online ini untuk memilih internet menjadi salah satu sarana mendapatkan pundi-pundi rupiah, karena itu saya masih terus mencari informasi-imformasi yang di butuhkan untuk menunjang bisnis di internet nantinya, untuk para nube seperti saya mari kita berangkat dengan cara-cara yang benar, dengan strategi yang terarah, dan bisa memilah-milah informasi mana yang betul-betul kita butuhkan, mohon para master untuk memberikan pencerahan kepada kami yang baru lahir di dunia internet ini agar kami bisa berdiri dan melihat terangnya dunia mohon wejangan para guru.

Comments :

0 komentar to “Mengapa Harus Berbisnis Online”


Posting Komentar